Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Tebaik Liga Champions 2013

Jaring-bola - Terbaik Liga Champions 2013. Setelah dikandaskan di Final Liga Champions musim lalu, Bayern Munchen menebusnya dengan menjuarai musim 2012/2013 kali ini.Di partai puncak Bayern Munchen mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor 2-1. Kedua gol Bayern diciptakan oleh Mario Mandzukic dan Arjen Robben. Sedangkan gol balasan Dortmund dicetak oleh Ilkay Gundogan melalui titik putih. Prestasi ini melengkapi kiprah Bayern Munchen yang di liga domestik juga menjuarai Bundesliga. 

Berikut daftar yang terbaik Liga Champions 2012/2013 :
1.  Tim terbaik Liga Champions 2012/2013 sudah pasti jatuh ke tangan Bayern 
     Munchen yang berhasil menjadi juara musim ini. 
2.  Gol terbaik Liga Champions 2012/2013 dianugrahkan kepada bek AC Milan  
     Philippe Mexes. Gol  ini diciptakan ke gawang Anderlect pada match day ke 5. 
     Setelah mengontrol bola dengan dada Mexes melepaskan tendangan voli dengan 
     salto yang membuat bola bersarang dipojok kanan gawang Anderlect.
3.  Pelatih terbaik Liga Champions 2012/2013. Meski Trophy Liga Champions 
     digenggam Bayern namun gelar pelatih terbaik dimenangi oleh Jurgen Klopp
     Pelatih Borussia Dortmund ini begitu fenomenal dengan mengantarkan Dortmund 
     ke Final Liga Champions dengan skuad mudanya.
4.  Penyelamatan terbaik Liga Champions 2012/2013. David De Gea boleh saja 
     menampilkan performa gemilang kala menghadapi Real Madrid pada babak 
     perempat final. Namun aksi heroik Christian Abbiati kiper AC Milan kala 
     menghadapi Zenith Petersburg pada match day ke 2 dengan  membendung 
     tendangan bebas Hulk dan tendangan voli Alexander Anyukov pantas dianugrahi 
     penyelamatan terbaik.
5.  Pendatang baru terbaik Liga Champions 2012/2013.  Isco gelandang Malaga 
     pantas menyandang gelar ini berkat penampilan impresifnya di Liga Champions. 
     Gelandang berusia 21 tahun ini menciptakan tiga gol dan empat assist dari delapan 
     penampilannya di Liga Champions 2012/2013.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Tebaik Liga Champions 2013