Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Hasil Skor Indonesia U-19 vs PSS Sleman 3 Februari 2014

Jaringbola -  Hasil Skor Indonesia U-19 vs PSS Sleman 3 Februari 2014. Laga ujicoba pertama Timnas Indonesia U-19 dalam tur nusantara melawan PSS Sleman berakhir dengan skor 3-1 untuk Evan Dimas cs. Indra Sjafri yang menerapkan formasi 4-3-3 menempatkan Muchlis Hadi sebagai ujung tombak ditemani Ilham Udin Armain dan David Maulana. Meski tidak membebani Evan Dimas cs dengan kemenangan, Indra menekankan penguasaan bola kepada skuadnya untuk menciptakan lebih banyak peluang.

Namun PSS Sleman justru mendapatkan peluang pertama untuk membobol gawang Ravi Murdianto. Umpan sepak pojok yang dilakukan pada menit 8 disundul oleh Cristian Pratama. Sayang bola hanya membentur mistar gawang sehingga tidak mengubah kedudukan. Timnas U-19 yang menguasai lini tengah membuat PSS Sleman harus bermain sedikit ke belakang untuk meredam serangan Evan Dimas cs. Pada menit ke 15 sebuah upaya yang dilakukan Muchlis Hadi dengan mengecoh dua pemain belakang tuan rumah diteruskan dengan umpan tarik kepada Ilham Udin. Dengan tenang Ilham melepaskan tendangan jarak dekat yang membobol gawang Aji Saka. Skor 1-0 untuk Timnas U-19.

Pada pertandingan kali ini, timnas U-19 memang terlihat mengalami banyak peningkatan setelah menjalani pemusatan latihan selama berbulan-bulan.Pada menit ke 27 Ilham Udin mencetak gol kedua memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang. Berawal dari antisipasi tidak sempurna pemain belakang PSS Sleman dalam menghadapi tendangan bebas Evan Dimas, bola yang bermaksud dibuang oleh Eko Kurniawan justru jatuh di kaki Ilham Udin. tanpa kesulitan pemain asal Ternate ini menyontek bola ke gawang. Skor Indonesia U-19 vs PSS Sleman 2-0. Hasil ini bertahan hingga akhir babak pertama.
Tempo permainan meningkat pada babak kedua. PSS Sleman yang tertinggal dua gol berusaha keras untuk memperkecil kedudukan. Namun lini belakang Timnas U-19 yang digalang oleh Hansamu Yama cs masih terlalu tangguh untuk ditaklukkan. Pada menit ke 57 Indra Sjafri melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Dimas Drajat untuk menggantikan Muchlis Hadi. Begitu juga dengan posisi penjaga gawang, Ravi yang diganti dengan Awan Seto menit 69. Sayang baru semenit menjaga gawang, timnas U-19 harus kebobolan melalui tendangan keras Yulianto dari tengah kotak penalti. Skor Indonesia U-19 vs PSS Sleman menjadi 2-1. 

Garuda Jaya kembali menambah skor pada menit ke 75 melalui David Maulana memanfaatkan umpan crossing Maldini Pali yang menggantikan Ilham Udin. Permainan cepat yang ditunjukkan timnas U-19 memang tampak merepotkan barisan pertahanan PSS Sleman. Skor 3-1 bertahan hingga akhir pertandingan. Baca jadwal pertandingan ujicoba Evan Dimas cs lainnya di Jadwal Tur Nusantara Timnas U-19

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Hasil Skor Indonesia U-19 vs PSS Sleman 3 Februari 2014