Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Prediksi Manchester City vs Barcelona 19 Februari 2014

Jaringbola - Prediksi Manchester City vs Barcelona  19 Februari 2014. Dini hari nanti laga perdana babak 16 besar Liga Champions akan digelar. Dan laga yang paling dinanti-nantikan tentu saja pertemuan dua klub raksasa eropa saat ini yaitu Manchester City melawan Barcelona. Pertemuan pada leg pertama ini akan diselenggarakan di Etihad Stadium yang merupakan kandang The Citizens. Tak pelak pertandingan akbar ini akan menyedot perhatian banyak pasang mata untuk menyaksikan dua tim paling produktif di kompetisi Liga masing-masing.

Manchester Biru hingga laga ke 25 Premier League telah mencetak 68. Sedangkan Barca sudah mengoleksi satu gol lebih banyak meski baru memainkan laga ke 24. Produktifitas keduanya tak lepas dari performa mengesankan yang ditunjukkan lini depan dan tengah mereka. Namun menghadapi laga krusial kali ini City akan bermain tanpa Sergio Aguero. Mesin gol Pellegrini ini sedang dalam pemulihan akibat cedera hamstring. Tak hanya Aguero, Fernandinho juga tidak bisa bermain karena cedera paha. Sedangkan James Milner masih menjalani sangsi larangan bermain. Absennya pemain ini akan ditutupi oleh Samir Nasri, David Silva, Jesus Navas dan Yaya Toure yang akan mengisi lini tengah.

Sementara itu di kubu Barca, tidak mempunyai kendala yang berarti dengan skuadnya. Seluruh pasukannya dalam kondisi siap dimainkan. Hanya Jonatan Dos Santos yang harus absen karena cedera lutut. Sedangkan Neymar yang sebelumnya mengalami cedera engkel kini sudah pulih dan siap dimainkan. Kondisi fit juga dirasakan Carlos Puyol yang siap memperkuat lini belakang Blaugrana. Bahkan Puyol sempat dimainkan sebagai starter ketika menghadapi Rayo Vallecano akhir pekan lalu. Laga Manchester City vs Barcelona akan memberi tayangan yang spesial ditengah pekan ini.

Baik Manchester City maupun Barcelona belum pernah bertanding dalam kompetisi resmi sebelumnya. Keduanya hanya bertanding dalam laga persahabatan. Pertemuan terakhir keduanya terjadi tahun 2009 di Camp Nou di jang Trofeu Joan Gamper. Ketika itu Manchester City sukses mengalahkan Barca 1-0 melalui gol tunggal Martin Petrov.

Melihat materi pemain yang dimiliki saat ini, kekuatan skuad Manchester City vs Barcelona cukup berimbang. Mampukan The Citizens menjinakkan Blaugrana di Etihad Stadium? Simak pertandingan leg pertama kedua tim ini yang akan ditayangkan live oleh SCTV rabu, 19 februari 2014 pukul 02.00 WIB.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Prediksi Manchester City vs Barcelona 19 Februari 2014