Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Prediksi Norwich City vs Tottenham 23 Februari 2014

Jaringbola - Prediksi Norwich City vs Tottenham 23 Februari 2014. Norwich City akan menjamu Tottenham Hotspur pada matchday ke-27 Premier League. Tekad tuan rumah untuk menjauhkan diri dari jurang degradasi membuat Norwich akan bermain habis-habisan melawan tim asuhan Tim Sherwood. Norwich kini hanya mengoleksi 25 poin dari 26 pertandingan. Sedangkan Tottenham berada diurutan ke 5 dengan 50 atau hanya terpaut 3 angka dari Liverpool yang berada di peringkat 4 besar. Untuk itu meski bermain dikandang lawan, Adebayor cs bertekad untuk memenangkan pertandingan demi finish diposisi empat untuk mendapatkan peluang lolos ke Liga Champions musim depan.
Kedua tim dipastikan akan menurunkan skuad terbaiknya. Di pihak tuan rumah Gary Hooper akan menjadi andalan ujung tombak untuk membobol gawang Hugo Lloris. Untuk lini tengah A Tettey, Snodgrass dan B Johnson akan beradu dengan gelandang The Lilywhite Paulinho, E Capoue dan Chadli untuk menguasai jalannya permainan. Sedangkan untuk penjaga gawang John Ruddy akan mengawal baris terakhir Norwich. Ruddy akan menguji ketajaman striker Emmanuel Adebayor yang kemungkinan yang dimainkan Tottenham Hotspur sejak menit awal pertandingan.
A. Tettey, L. Fer, R. Snodgrass, B. Johnson
A. Tettey, L. Fer, R. Snodgrass, B. Johnson
A. Tettey, L. Fer, R. Snodgrass, B. Johnson
A. Tettey, L. Fer, R. Snodgrass, B. Johnson

Melihat ambisi berbeda dari kedua tim tersebut laga Norwich City vs Tottenham diprediksi akan berlangsung sengit. Memang dalam lima pertandingan terakhir, Norwich meraih hasil kurang memuaskan.  The Canaries hanya mendapatkan 5 poin hasil dari satu kali menang, dua kali seri dan dua kali kalah. Sedangkan tim tamu justru mempunyai modal yang sangat baik. 10 poin dalam lima laga menjadi bukti ketangguhan Tottenham sejak ditangani Sherwood. Tiga pertandingan berhasil dimenangkan, sekali seri dan sekali kalah. 
Secara kualitas dan materi pemain, Tottenham saat ini memang lebih baik bila dibandingkan dengan tuan rumah. Namun bermain dikandang lawan terkadang bisa menjadi laga yang menyulitkan. The Canaries tentu sudah mempersiapkan strategi khusus untuk meredam permainan The Lily white. Bila mereka dapat mematikan Adebayor buka tidak mungkin tuan rumah akan mendapatkan hasil positif di depan publik sendiri. 

Jangan lewatkan laga Norwich City vs Tottenham akan disiarkan langsung oleh SCTV minggu, 23 Februari 2014 pukul 22.30 WIB. Untuk hasil pertandingan Premier League yang lain dan klasemen sementara, baca juga Hasil dan Klasemen Liga Inggris 2013/2014 Terbaru.  

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Prediksi Norwich City vs Tottenham 23 Februari 2014