Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Prediksi Manchester United vs Bayern Munchen 2 April 2014

Jaringbola - Prediksi Manchester United vs Bayern Munchen 2 April 2014. Babak perempat final Liga Champions leg pertama Manchester United akan menjamu Bayern Munchen di Old Trafford. Dengan catatan yang kurang mengesankan di pentas domestik dan hanya tercecer diperingkat ketujuh klasemen, berat bagi skuad David Moyes untuk mengungguli Bayern. Apalagi Die Roten dibawah asuhan Pep Guardiola baru saja mencatat rekor fantastis dengan menjadi juara Bundesliga tercepat dengan menyisakan tujuh laga tersisa. Performa mengkilap Arjen Robben dkk jelas menjadi ancaman besar Setan Merah untuk mengakhiri musim ini tanpa satu pun gelar. 

Meski berstatus laga tandang Bayern lebih siap untuk menghadapi babak delapan besar Champions mengingat, FC Hollywood sudah tidak mempunyai beban untuk menjalani laga tersisa di bundesliga. Sedangkan MU masih berusaha mengejar target untuk finish diurutan empat besar meski hal tersebut sangatlah sulit. Dalam skuad pun, komposisi pemain yang akan diturunkan David Moyes pada laga nanti juga tidak maksimal. Patrice Evra yang biasa berposisi sebagai bek kiri tidak bisa dimainkan karena menjalani sangsi. Begitu juga dengan posisi bek kanan. Rafael terancam tidak bisa turun karena mengalami cedera ketika menghadapi Aston Villa.

Dalam kondisi yang serba tidak menguntungkan, Moyes hanya berharap keberuntungan untuk bisa menahan gempuran Bayern Munchen. Danny Welbeck akan diandalkan untuk mengisi lini depan menggantikan Robin Van Persie yang masih dalam tahap penyembuhan. Sementara untuk second line pilihan starting line up sepertinya ada pada Shinji Kagawa. Pemain asal Jepang ini akan mengisi tempat Juan Mata karena pemain tersebut tidak bisa mengikuti Liga Champions karena pernah membela Chelsea pada babak penyisihan.Laga Manchester United vs Bayern Munchen ini akan menjadi ajang unjuk kekuatan Die Roten sebagai juara Champions League musim lalu.

Di lain sisi, Bayern akan turun dengan skuad terbaiknya termasuk duo winger andalan mereka Frank Ribery dan Arjen Robben. Hanya saja Thiago Alcantara tidak bisa dimainkan karena cedera. Sedanagkan Dante juga tidak masuk dalam skuad karena menjalani sangsi. Meski diunggulkan dapat mengatasi tuan rumah, Bayern tentu tidak bisa melupakan kenangan pahit ketika mereka dikalahkan Manchester United pada laga Final Liga Champions 1999. Kala itu Bayern yang sudah unggul 1-0 harus menelan pil pahit ketika MU mencetak dua gol dibabak injury time.

Laga Manchester United vs Bayern Munich ini bisa sobat jaringbola saksikan di SCTV rabu, 2 April 2014 pukul 01.30 WIB. Pada hari yang sama juga berlangsung laga perempat final lainnya antara Barcelona vs Atletico Madrid. Pada leg pertama ini laga akan dilangsungkan di Camp Nou markas Blaugrana. 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Prediksi Manchester United vs Bayern Munchen 2 April 2014