Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Prediksi Arsenal vs Manchester City 10 Agustus 2014

Jaringbola - Prediksi Arsenal vs Manchester City 10 Agustus 2014. Juara FA Cup dan Premier League 2013/2014 akan bertemu sebagai laga pembuka jelang bergulirnya kompetisi Liga Inggris 2014/2015 dalam Community Shield. Kebangkitan The Gunners usai mengalami puasa gelar selama sembilan tahun membuat skuad Arsene Wenger semakin percaya diri untuk menaklukkan The Citizens minggu (10/8) nanti. Dengan bergabungnya Alexis Sanchez dari Barcelona, kekuatan Meriam London diyakini akan bertambah. Pemain enerjik dari Chile ini memiliki kecepatan dan jeli dalam memberikan umpan serta finishing touch yang bagus.

Sementara itu Manchester City juga tidak bisa dipandang remeh. Dengan kekuatan financial yang dimiliki, City mempunyai skuad yang dihuni oleh para pemain top. Di bursa transfer ini The Citizens juga mendatangkan kiper sebagai pelapis Joe Hart yang sering tampil angin-anginan. Sedangkan kiper kedua City, Pantilimon memutuskan hengkang dari Etihad Stadium dan bergabung dengan Sunderland. Dengan skuad yang sama-sama tangguh, laga Manchester City vs Arsenal diperkirakan akan berlangsung sengit. Apalagi kedua pelatih, baik Arsene Wenger maupun Manuel Pellegrini dikenal jago dalam menerapkan strategi.

Dalam starting line up Arsenal, Wenger kemungkinan akan menurunkan striker mudanya Yaya Sanogo yang bermain gemilang dalam tur pra musim. Ketika mengalahkan Benfica 5-1 di Emirates Cup 2014, Sanogo sukses menciptakan quatrick. Striker berkebangsaan Prancis ini bisa dipasangkan dengan Oliver Giroud ataupun Joel Campbell. Sedangkan dilini tengah, Mesut Ozil, Aaron Ramsey, Santi Cazorla, dan Flamini akan berusaha sekuat tenaga untuk mengendalikan jalannya permainan pada laga Arsenal vs Manchester City. 

Di lain sisi laga Community Shield ini akan menjadi ajang reuni bagi tiga pemain Arsenal yang memutuskan hengkang ke Manchester Biru. Setelah Samir Nasri dan Gael Clichly, Bacary Sagna juga mengikuti jejak kedua rekannya untuk berlabuh ke Etihad Stadium mulai musim 2014/2015. Baik Arsenal maupun Manchester City tentu sangat berambisi untuk meraih trophy perdana diawal musim ini. Formasi menyerang diperkirakan akan digunakan oleh kedua pelatih.

Bagi Manchester City sendiri meskipun dalam beberapa laga ujicoba meraih hasil yang kurang memuaskan, namun kebangkitan mereka patut diwaspadai oleh The Gunners. Laga ini bisa anda simak di SCTV minggu, 10 agustus 2014 pukul 22.00 WIB. Sepekan setelah laga Community Shield ini pertandingan Liga Inggris akan memainkan pertandingan perdananya. Untuk jadwalnya silahkan baca di Jadwal Lengkap Liga Inggris 2014/2015.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Prediksi Arsenal vs Manchester City 10 Agustus 2014

  • Prediksi Arsenal vs Hull City 17 Mei 2014 Jaringbola - Prediksi Arsenal vs Hull City Final FA Cup 17 Mei 2014. Sembilan tahun tanpa gelar memang bukan waktu  yang singkat bagi klub sekelas Arsenal. Dihuni ...
  • Hasil Skor Arsenal vs Manchester City 30 Maret 2014 Jaringbola - Hasil Skor Arsenal vs Manchester City 30 Maret 2014. Bermain dikandang sendiri Arsenal mencoba menguasai jalannya permainan. Namun tim tamu yang turun deng ...
  • Hasil Skor Chelsea vs Arsenal 22 Maret 2014 Jaringbola - Hasil Skor Chelsea vs Arsenal 22 Maret 2014. Chelsea memantapkan posisinya dipuncak klasemen Liga Premier Inggris usai mempermalukan Arsenal dengan setenga ...
  • Hasil Liga Inggris 3 Mei 2014 Jaringbola - Hasil Liga Inggris 3 Mei 2014. Tottenham Hotspur yang sedang berusaha untuk finish ke posisi lima klasemen harus puas menerima kenyataan dikalahkan West Ha ...
  • Prediksi Manchester City vs Chelsea 21 September 2014 Jaringbola - Prediksi Manchester City vs Chelsea 21 September 2014. Laga bigmatch Premier League akan kembali tersaji akhir pekan ini. Juara bertahan Liga Inggris musim ...