Jadwal, Prediksi,Hasil dan Skor Pertandingan Sepakbola

Prediksi Real Madrid vs Barcelona 25 Oktober 2014

Jaringbola - Prediksi Real Madrid vs Barcelona 25 Oktober 2014. Duel klasik El Clasico akan mewarnai jagad hiburan sepakbola akhir pekan ini. Pertemuan pertama kedua tim tersebut musim ini akan digelar di Santiago Bernabeu. Sebuah keuntungan bagi El Real untuk mengamankan poin penuh agar dapat memangkas jarak dengan seteru abadinya tersebut. Rivalitas kedua klub raksasa Spanyol ini memang sudah berlangsung lama. Dalam lima pertemuan terakhir, keduanya saling mengalahkan. Duet sengit yang masih kita ingat tentu ketika keduanya bertemu di final Copa del Rey. Kala itu Madrid sukses mempecundangi Barca dengan skor tipis 2-1.

Laga tersebut juga mengingatkan aksi brilian Gareth Bale yang melakukan adu sprint dengan Marc Bartra. Dengan kecepatannya yang super, Bale meninggalkan Bartra dan sukses membobol gawang Barca yang dijaga oleh Pinto. Real Madrid memang memiliki beberapa pemain yang memiliki kecepatan lari yang luar bisa. Selain itu teknik dan skill yang mumpuni membuat klub yang bermarkas di ibukota Spanyol ini sukses mengoleksi berbagai trophy. Pertandingan Real Madrid vs Barcelona diyakini akan menyedot perhatian para penggemar sepakbola di seluruh dunia untuk menyaksikan.

Selain adu gengsi kedua tim, pertemuan kedua klub tersebut juga menjadi ajang pembuktian dua pesepakbola terbaik di dunia. Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi menjadi pemain yang paling disorot setiap El Clasico berlangsung. Di kompetisi La Liga CR7 telah membukukan 15 gol dari 8 laga. Disemua ajang kompetisi, pemain asal Portugal tersebut telah membobol gawang lawan dalam 10 pertandingan beruntun. Sedangkan Messi baru 7 kali membobol gawang lawan di La Liga. Jumlah ini lebih sedikit satu gol bila dibandingkan partnernya dilini depan. Neymar sudah mengoleksi 8 gol untuk Barca.

Prediksi El Clasico : Real Madrid vs Barcelona

Kedua tim saat ini tenah dalam performa terbaiknya. Real Madrid sukses menjungkalkan Liverpool 0-3 di laga terakhir dalam kompetisi Liga Champions. Diajang yang sama, Barcelona juga berhasil menaklukkan Ajax Amsterdam 3-1. Namun bila melihat pertandingan yang akan di gelar di Santiago Bernabeu, besar kemungkinan El Clasico kali ini akan kembali menjadi milik Real Madrid. Grafik yang terus menanjak diperlihatkan oleh skuad Carlo Ancelotti. Tak hanya CR7 yang menjadi tumpuan di lin depan, karim Benzema pun mulai menunjukkan ketajamannya.

Yang menguntungkan Barcelona di duel kali ini adalah dipastikannya Luis Suarez bisa bermain usai menjalani sangsi larangan bermain. Praktis kesiapan El Pistolero membuat Luis Enrique banyak pilihan dilini depan karena ada Neymar, Messi dan Pedro. Laga ini bisa anda simak di RCTI minggu, 25 Oktober 2014 23.00 WIB. Untuk klasemen sementara bisa ada baca selengkapnya di Hasil dan Klasemen La Liga 2014/2015.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Prediksi Real Madrid vs Barcelona 25 Oktober 2014